RUANG BACA UNTUK MENCIPTAKAN DESA PINTAR
Abstract
ABSTRAK
Perpustakaan desa adalah perpustakaan masyarakat sebagai salah satu sarana/media untuk meningkatkan dan mendukung kegiatan pendidikan masyarakat pedesaan, yang merupakan bagian integral dari kegiatan pembangunan. (1). Dengan tujuan untuk Menciptakan ruang baca untuk masyarakat desa Jatisari dengan maksud untuk menumbuhkan semangat mengejar pendidikan. (2). Menciptakan kebiasaan anak usia dini maupun dewasa untuk meningkatkan minat baca masyarakat desa Jatisari. (3). Medorong masyarakat desa Jatisari untuk menyadari betapa pentingnya pendidikan. Dengan metode yang dilakukan yaitu: (1) adanya peningkatan terhadap anak-anak dan masyarakat desa Jatisari terhadap minat baca. (2). Adanya ruang baca atau perpustakaan desa milik desa Jatisari dan dikelola oleh organisasi pemuda desa Jatisari. (3). Warga desa Jatisari menjadi sadar akan pentingnya pendidikan.
Kata kunci: perpustakaan desa, pendidikan, minat baca
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)DOI: https://doi.org/10.37849/mici.v1i1.137
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2019 Majalah Ilmiah "CAHAYA ILMU"